19/04/2025

Bengkayang Post

Cerdas Ungkap Realitas

Kepala Benua Lape Tutup Usia, Pelayat Banjiri Rumah Duka

Share

Keterangan gambar:  Alm. Damianus Dayun.

Bengkayang Post-[Desa Telidik]. Kepal Benua Lape, Damianus Dayun, tutup usia. Almarhum (Alm) menghembus nafas terakir dirumahnya di Dusun Sampang, Desa Telidik, Kec.Teriak, Kab.Bengkayang, Kalbar, hari Jumat 12/2/2021, Pukul 12.00 Wib.

Kepergian Tokoh Adat ini setelah menahan derita sakit yang cukup lama. Upaya pengobatan alternatif dilakuan pihak keluarga hingga almarhum dibawa keluar masuk rumah sakit tak kunjung sembuh.

Pelayat banyak yang hadir dipemakaman sosok yang lahir 11/9/1935. Bahkan empat kepala desa ikut pergi dipemakaman. Diantaranya Matius Kepala Desa Sumber Karya, Marsianus Ahin Kades Tubajur, Vinsensius Agur Kades Ampar Benteng, dan Antonius Ambe Kepala Desa Telidik putra sulung almarhum sendiri.

“Sebagai Kades saya tidak bisa berbuat banyak, saya juga tidak bisa melarang keluarga dan warga yang melayat almarhum, di sini kita tidak mengumpulkan orang, Cuma mereka mau hadir ikut berduka cita. Terlepas mereka patuh dengan protokol kesehatan itu kesadaran mereka masing-masing,” ujar Antonius Ambe.

Ambe mengenang ayahndanya, semasa hidup Almarhum sebagai orang pandai yang telah banyak mengobati pasien dengan bermacam penyakit.

ke Malaysia dan Singapura. Beliau pernah juga ke Jakarta selama 2 bulan diminta warga Jakarta untuk mengobati keluarganya. Karena telah berobat kemana-mana tak kunjung sembuh,” kenang Ambe.

Terkait bakal calon pengganti Almarhum Damianus Dayun sebagai Kepala Benua Lape, Marudin (67), yang juga salah satu tokoh adat Desa Telidik mengatakan bahwa yang layak secara atur adat adalah wakilnya sendiri.

“Secara Atur Adat yang berhak menggantikan posisi beliau sebagai Kepala Benua adalah wakil Kepala Benua Lape, yaitu pak Lidan,” sebut Marudin, Sabtu,(13/2) disela-sela kegiatan berbelasungkawa tersebut. (Wart: Mark). Editor Pimred


Share