16/04/2025

Bengkayang Post

Cerdas Ungkap Realitas

Setiap Tanggal 31 Akhir Tahun Sebastianus Darwis  Melaksanakan Syukuran Di Sagentel

Share

Bengkayang Post-(Desa Setia Jaya). Di Sentibak, Desa Setia Jaya Bupati Bengkayang Sebastianus Darwis melaksanakan ucapan syukuran yang ke tiga kalinya atas terpilih dirinya sebagai Bupati Bengkayang periode pertama.

Sekitar 200 orang meramaikan kegiatan.  Tokoh masyarakat seperti Fabianus Oel Selaku Kepalan Pajanang Banyadu, Timotius Joni anggota DPRD Bengkayang, Ipda Dwiyanto Bhanu Susilo S.IP Kapolsek Teriak, Heru Pujiono Kepala Dinas Pendidikan & Kebudayaan, serta Dalawi Camat Teriak menghadiri kegiatan. 

Pengantar  Adat Bapak Esel menyebut ucapan syukur  Sebastianus Darwis Bupati Bengkayang ini adalah upaya Bupati  agar tidak ada kata yang sumbang didepan mata Jubata.

“Dibukit Sagentel ini agar mereka berdua (suami/istri) bisa memimpin Kabupaten Bengkayang. Inilah Budi basa dan tutur bahasa Bupati Bengkayang supaya tidak ada yang ganggu,” ujar bapak Esel pengantar Adat asal Peranuk. 

Kedatangan Sebastianus Darwis, menurut Fabianus Oel, setiap tanggal 31 akhir  tahun, dalam rangka memberikan penghormatan kepada leluhur Dayak Banyadu asal tana air Banyuke wilayah Kabupaten Bengkayang. Semoga Sebastianus Darwis selalu datang di Panyugu (tempat ritual adat) Sagentel.

“Dulu yang pertama sudah dilakukan Bupati Bengkayang melakukan kegiatan bapinta tahun 2021. Yang hari ini, Sabtu (31/12), beliau memang ingin naik lagi di Panyugu Bukit Sagentel setiap tanggal 31. Kalo mau naik ke sini tetap kita buat acara satu ekor ayam  dengan ritual adatnya,” sebut Fabianus Oel pukul 11:25 Wib.

Sebastianus Darwis pun menyebut pada awal buat acara adat di Sagentel  calon Bupati Bengkayang 2019, tiba- tiba datang cahaya matahari menyinari kegiatan kami yang artinya  kita diberkati. “Mungkin leluhur kami datang ke sini dari poe, setelah itu kita kampanye jalan aman lancar, itulah ucapan syukur dan kita mulai 2020 kita mulai buat kegiatan disini,” ungkap Sebastianus Darwis, dalam pidato sambutannya. Wrt.Jmt.


Share