
Foto: Warga dan pihak aparat gotong royong perbaiki jembatan Seluas, Kab Bengkayang, menuju PLBN Jagoi Babang.
Bengkayang Post-(Seluas). Masyarakat Kecamatan Seluas, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, berulang kali mengeluh dengan kerusakan jembatan mereka hingga pada akhirnya diperbaiki secara gotong-rotong masyarakat bersama Kapolsek dan anggota TNI, Rabu 8/1/2025.
Jembatan penghubung antara negara (Indonesia – Malaysia) tersebut berstatus jalan Nasional yang terletak di Desa Seluas. Beberapa hari lalu satu buah Mobil Gran Max pembawa bahan pangan pertanian terperosok, pada akhirnya lalulintas sepanjang jalan strategis antra negara itu macet total.
“Bagaimanakah jembatan kami Seluas ini belum di ganti-ganti oleh pemerintah pusat, berkali-kali ngajukan tidak ada tanggapan sekalipun. Kasihan orang banyak lewat jembatan status negara belum sama sekali diperbaiki. Kalau bisa samakan lah hak kami masyarakat ini, lantai beton, tiang besi dan atas jembatan aspal,” ungkap Neneng Anggota DPRD Propinsi Kalbar.
Anggota dewan asal Partai Demokrat daerah pemilihan Bengkayang – Singkawang meminta kementrian Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat segera tanggap, menurut Neneng, ia sangat prihatin dengan berkali-kali dapat informasi seperti ini tidak sama sekali ada respon dan kesadaran untuk bangun jembatan rusak ini.
“Setiap tahun, berkali-kali diperbaiki dengan gotong royong dan swadaya masyarakat. Jembatan ini jalur utama. Saya atas nama pribadi dan mewakil masyarakat khususnya minta tolong, anggarkan dengan jembatan permanen yang kuat sehingga tidak teriak-teriak masyarakat menyalahkan kami yang mewakili di DPRD Provinsi khususnya saya, kasian takut ada terjadi korban, gara-gara melewati jembatan ini.
Alamatnya jalan Desa mayak Kec.Seluas Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat,
ini harus saya sampaikan demikian aspirasi masyarakat Bengkayang terima kasih,” ujar Neneng sampaikan Aspirasi masyarakat di Kementerian PUPR Republik Indonesia.
Sebagai Catatan.
Perlu di ketahui juga jembatan yang terletak Di Desa Mayak, Kecamatan Seluas ini adalah jembatan penghubung Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Indonesia – Malaysia menuju Jagoi Babang, area PLBN Jagoi Babang di bangun megah, tetapi jembatan ini dibiarkan rusak. Wrt.Jmt.
Baca Juga
Peletakan Batu Pertama Gereja HKBP Bengkayang
Pembangunan Parik Jagung Bengkayang Diperkirakan Sudah 35%, Namun AMDAL Wajib Diperhatikan
Di Mandor Mobil Bawa Lima Penumpang Tabrak Pembatas Jalan