16/04/2025

Bengkayang Post

Cerdas Ungkap Realitas

Binua Tangkuning Tidak Hilang Hanya Dimekar DAD Mandor

Share

Bengkayang Post-(Mandor). Kisruh wilayah adat dilevel Kebinuaan Timanggong Kecamatan Mandor, Kab.Landak, kembali dimediasi pihak Dewan Adat Dayak (DAD) Mandor, Perangkat Desa Kerohok, Para Timangong, dan pihak keamanan dari TNI/Polri Rabu, (13/10).

Awal muasal persoalan merunut Helena Triwahyuni kepala Desa Kerohok hingga harus mediasi ulang bermula Surat DAD Kec.Mandor yang ditujukan untuk tiga kepala Desa, Kayuara, Kerohok dan Sebadu. Perihal pemekaran Timanggong Binua.

“surat masih saya pegang, pada tanggal 4 Mei 2020, nomor 23/DAD/MDN/2020, disini desa hanya diminta mefasilitasi,” sebut Helena, nama singkat Kades Kerohok.

Menindak lanjuti surat DAD Mandor 4 Mei 2020 tersebut rapat digelar, Desa Kerohok mempasilitasi dengan mengundang, Pasirah, Pangaraga, Linmas, masyarakat termasuk bapak Lamsam Paradi Timangong Binua Tangkuning.

“pada waktu itu muncul bahasa pemaksaan Timanggong, karena kondisi tidak kondusif saya pending. Hari itu tdak saya nyatakan pemekaran. Kemudian saya konsultasikan lagi Dengan DAD, DAD menyampaikan laksanakan saja rapat kembali. 12 April 2021 rapat kembali, disitu terbentuklah panitia, semua atas perintah DAD Mandor, hingga sampailah pada pemilihan dilakukan secara musyawarah,” uajar Herlena.

Pihak DAD Kabupaten Landak diwakili Henok, Bidang hukum dan Advokasi menyebut setelah mendengar masukan dari berbagai pihak diputuskan Timanggong menjalankan tugas di Binua masing – masing.

“bapak Lamsam Paradi Timangong Binua Tangkuning tidak akan kehilangan wilayah, jabatan, cuman wilayah saja dimekarkan. Tadi beliau sepakat, akirnya kita menyatakan persoalan selesai secara kekeluargaan dengan damai. Masing-masing pihak menerima dengan baik,” kata Henok mewakili Ketua DAD Kab.Landak, Rabu, (13/10).

Pihak Yang hadiri Mediasi

Kegiatan mediasi dihadir Kapolsek Mandor, Danramil Mandor , Sekcam Mandor, DAD Kec. Mandor, DAD Kec.Sengah Temila, Perwakilan Ormas Bala Dayak Mandor, Perwakilan Ormas Bala Pangayo dari Senakin Sengah Temila dan Tenenggung yang ada di Kec. Mandor.Wrt: Ku’en. Editor: Pimred.


Share