
“Perbaikan Dan Perubahan Untuk Indonesia“
Bengkayang Post-(Bengkayang). Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Bengkayang menyaksikan live streaming Dialog Gagasan Perubahan dan Perbaikan dari Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Anis Baswedan di Kantor DPC Partai Demokrat Bengkayang jalan Sanggau Ledo, pada Kamis,(2/03/2023).
Live streaming itu disaksikan 15 orang kader, lengkap menggunakan seragam dan atribut Partai Demokrat. Alias Jamil,S.Si selaku Sekretaris DPC Partai Demokrat Bengkayang menyebut sangat mengapresiasi langkah Dewan Pimpinan Pusat yang telah mengadakan pertemuan dengan majelis tinggi partai.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada pak Anis yang telah menyambangi kantor DPP Partai Demokrat. Nah sikap kami jelas, seperti yang disampaikan ketua umum kami bahwa kami DPC Partai Demokrat Kab.Bengkayang satu komando. Kami siap apabila Partai Demokrat bergandengan dengan Anis Baswedan untuk memenangkannya di Kabupaten Bengkayang,” terang Alias Jamil,S.Si.
Selama peserta menyaksikan live streaming terdengar suara Anis Baswedan menyebut pertemuan hari ini untuk memperkuat komitmen dan tekat untuk kerja sama kedepan.
Untuk itu, Anis menyebut sampaikan pesan pada seluruh rakyat Indonesia, masyarakat pendukung dan publik luas mari bergabung, mari bergerak bersama, mari menjemput perubahan demi perbaikan ke depan. Diakhir pidatonya Anis Baswedan menyampaikan pantun;
“Pergi bersama mencari arah. Arah Bidug menjaga Selamat. Doa dan Ikhtiar membawa berkah. Siap berlayar bersama Demokrat,” sebut Anis Baswedan menutup pertemuannya dengan petinggi Demokrat pukul 11:45 Wib.
Perjuangan Partai Demokrat mengusung Anis Baswedan calon presiden tidak main – main. AHY ketua umum menegaskan pihaknya mendukung sepenuhnya untuk merebut kemenangan. ” Bukan hanya sikap tapi keputusan yang bulat. Bahwa Demokrat akan tetap berada dalam garis perubahan dan perbaikan. Kami meyakini bahwa Pemilu 2024 nanti semangat perubahan dan perbaikan ini semakin besar di berbagai daerah,” ungkap Agus Harimurti Yudhoyono. Wrt.Jmt.
Baca Juga
Ucok Beri Tanggapan Dan Penjelasan Terkait Internet Ilegal
Peletakan Batu Pertama Gereja HKBP Bengkayang
Pembangunan Parik Jagung Bengkayang Diperkirakan Sudah 35%, Namun AMDAL Wajib Diperhatikan